GATRABALI.COM, DENPASAR – Wakil Wali Kota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan kemanusiaan donor darah bertajuk “A Drop of Blood, Save Many People” yang akan digelar oleh Paguyuban Social Projek Bali bekerja sama dengan PMI Provinsi Bali.
Dukungan tersebut ia sampaikan saat menerima kunjungan pengurus paguyuban di Kantor Wali Kota Denpasar, Jumat 11 April 2025.
Menurut Arya Wibawa, kegiatan semacam ini memiliki peran penting dalam mendorong solidaritas sosial, khususnya di kalangan generasi muda. Ia menilai donor darah bukan hanya membantu memenuhi kebutuhan rumah sakit, tetapi juga menanamkan nilai kepedulian antarsesama.
“Kegiatan ini sangat kami dukung karena mampu menumbuhkan empati dan semangat berbagi, terutama pada anak-anak muda yang merupakan aset masa depan kota Denpasar,” kata Arya Wibawa.
Kegiatan donor darah tersebut akan berlangsung pada 27 April 2025 mendatang di PMI Center Provinsi Bali, Jalan Trengguli I No.27, Denpasar Timur. Paguyuban Social Projek Bali menargetkan pengumpulan 200 kantong darah dalam kegiatan yang sudah memasuki edisi ke-13 ini sejak pertama kali digelar pada tahun 2020.
Ketua Umum Paguyuban Social Projek Bali, Herdian Armandhani, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pihaknya untuk terus berkontribusi dalam bidang sosial dan kemanusiaan. Ia mengajak masyarakat luas untuk berpartisipasi, khususnya para pendonor muda dan pemula.
“Kami ingin mengajak anak-anak muda, mulai usia 17 tahun, untuk menjadi pendonor aktif. Donor darah itu bukan hanya menolong orang lain, tapi juga menyehatkan tubuh pendonor,” ungkap Herdian.
Ia menambahkan, pendonor darah yang telah menyumbang hingga 100 kali akan mendapatkan penghargaan khusus berupa lencana, piagam, dan kesempatan bertatap muka langsung dengan Presiden RI sebagai bentuk apresiasi atas kontribusinya.
Paguyuban Social Projek Bali merupakan komunitas yang aktif dalam kegiatan sosial, pendidikan, dan lingkungan. Kegiatan donor darah ini menjadi salah satu bentuk nyata komitmen mereka dalam memberikan manfaat langsung kepada masyarakat Kota Denpasar.(ub)