Jumat, April 25, 2025
BerandaBaliTertibkan Administrasi dan Jaga Keamanan, Kelurahan Sesetan Data Warga Nonpermanen

Tertibkan Administrasi dan Jaga Keamanan, Kelurahan Sesetan Data Warga Nonpermanen

GATRABALI.COM, DENPASAR – Dalam upaya menjaga ketertiban administrasi dan keamanan lingkungan, Kelurahan Sesetan, Kecamatan Denpasar Selatan, menggelar kegiatan pendataan penduduk nonpermanen di Lingkungan Kaja, Senin, 14 April 2025 malam.

Pendataan yang dilakukan bersama jajaran perangkat kelurahan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta beberapa kepala lingkungan itu berhasil mengidentifikasi sebanyak 80 warga nonpermanen yang belum melapor secara resmi kepada pihak kelurahan maupun kepala lingkungan.

Baca Juga  HIPMI Buleleng Gelar Rakercab dan Kenalkan 'Buleleng Apps' untuk Tingkatkan Konektivitas Bisnis

Lurah Sesetan, Putu Wisnu Wardana, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk tanggung jawab pemerintah kelurahan dalam mendata dan memantau keberadaan warga pendatang yang tinggal di wilayahnya.

“Kami ingin memastikan tidak ada warga yang tinggal tanpa identitas atau tanpa laporan kepada lingkungan. Ini penting untuk keamanan dan ketertiban bersama,” ungkapnya.

Baca Juga  Satpol PP Buleleng Gelar Operasi Pendataan Penduduk Pendatang Non Permanen

Ia menjelaskan, seluruh warga nonpermanen yang ditemukan belum melapor telah diberikan arahan agar segera melapor ke kelian banjar atau kepala lingkungan masing-masing.

Tak hanya itu, pihak kelurahan juga meminta kerja sama dari masyarakat dan para pemilik kos agar lebih proaktif dalam melaporkan keberadaan penghuni baru.

“Kami harapkan kesadaran bersama dari masyarakat, termasuk pemilik atau pengelola rumah kos, untuk membantu kami dalam mendata warga. Ini demi kepentingan bersama, agar administrasi kependudukan tetap tertib dan wilayah tetap aman,” tegasnya.(gus/gb)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments