Sabtu, April 26, 2025
BerandaBaliBadungAngin Kencang Terpa Wilayah Bali, Ini Kata BBMKG

Angin Kencang Terpa Wilayah Bali, Ini Kata BBMKG

GATRABALI.COM, BADUNG – Angin kencang terpa wilayah Bali beberapa hari ini.

Menurut, Prakirawan BBMKG Wilayah III, I Made Sudarma Yadnya, Rabu, 13 Maret 2024 di Badung menyebutkan, kondisi ini disebabkan terbentuknya bibit Siklon Tropis 91S berada di Samudra Hindia bagian tenggara, selatan Jawa tepatnya di sekitar 14.6 LS dan 110.4 BT dan Bibit Siklon Tropis 94S terpantau di Laut Timor bagian selatan, tenggara NTT tepatnya di sekitar 12.5 LS dan 128.8 BT.

Baca Juga  Suhu Panas Melanda Bali, BMKG Imbau Masyarakat Waspadai Dampak Kesehatan di Musim Pancaroba

“Secara tidak langsung berdampak pada peningkatan kecepatan angin di wilayah Bali serta potensi peningkatan tinggi gelombang laut,” ujarnya.

Dirinya menghimbau masyarakat, agar tetap waspada.Selain angin hal lain perlu diwaspadai potensi hujan disertai petir hingga tinggi gelombang laut di beberapa selat laut di Bali.

“Waspada potensi hujan dapat disertai petir atau kilat serta angin kencang disebagian besar wilayah Bali, serta tinggi gelombang laut dapat mencapai 2 meter atau lebih di Laut Bali, Selat Bali bagian selatan, Selat Badung, Selat Lombok, Perairan selatan Bali, dan Samudera Hindia selatan Bali – NTB,” tutupnya.(gun/gb)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments