Rabu, Maret 12, 2025
BerandaBaliBersama Generasi Z, Wayan Koster Ciptakan Momen Spesial di DBL 2024

Bersama Generasi Z, Wayan Koster Ciptakan Momen Spesial di DBL 2024

GATRABALI.COM, DENPASAR – Ratusan Generasi Z (Gen Z) tak melewatkan kesempatan untuk berfoto dan tos dengan Gubernur Bali periode 2018-2023, Wayan Koster, saat pembukaan ajang basket bergengsi DBL 2024 di GOR Ngurah Rai Denpasar, Jumat, 18 Oktober 2024.

Antusiasme para peserta dan penonton, terutama dari kalangan muda, terlihat jelas saat Koster, yang kini mencalonkan diri sebagai Gubernur Bali dengan nomor urut 2 bersama Nyoman Giri Prasta, keluar dari arena usai menyaksikan pertandingan pertama.

Beberapa Gen Z bahkan merasa kecewa karena tak sempat bersalaman langsung dengan Koster.

Baca Juga  Pj Gubernur Mahendra Jaya Apresiasi Atas Kerjasama antara Australia dan Bali

“Aduh, saya nggak sempat tos dengan Pak Koster,” ujar salah satu penonton yang berada di barisan belakang kerumunan di depan GOR.

Kehangatan Koster dengan generasi muda terlihat saat ia melayani satu per satu permintaan tos dan foto selfie bersama. Kerumunan ini terjadi setelah pertandingan perdana DBL 2024 Bali antara SMAN 1 Kuta dan SMAN 3 Kota Denpasar. Koster tampak kesulitan melewati kerumunan karena banyaknya peserta dan pendukung yang ingin berinteraksi dengannya.

Sebelum keluar dari GOR, Koster juga mengelilingi arena pertandingan basket dan menyalami para penonton di sisi timur, barat, selatan, dan utara. Antusiasme bukan hanya datang dari kalangan Gen Z, tetapi juga dari para orang tua siswa yang hadir. Beberapa di antara mereka terlihat mengangkat dua jari, simbol dukungan terhadap Koster-Giri sebagai pasangan calon nomor urut 2 pada Pilkada Bali yang akan digelar serentak pada 27 November mendatang.

Baca Juga  2025, Badung Siap Jalankan Kebijakan Makanan Gratis untuk Pelajar

Koster mengapresiasi semangat para pemain dan pendukung basket di Bali. “Sangat senang melihat spirit pemain DBL 2024 yang begitu kuat. Mereka bertanding dengan motivasi tinggi untuk memajukan cabang olahraga basket di Bali,” ujar Koster usai menonton pertandingan.

Selain itu, Koster juga berjanji untuk meningkatkan fasilitas olahraga di Bali, termasuk GOR Ngurah Rai.

Baca Juga  Antusiasme Warga Sangsit Sambut Simakrama Cagub Bali Wayan Koster

“Ke depannya, GOR ini akan saya tingkatkan kapasitasnya agar lebih representatif untuk pembinaan olahraga di Bali. Kawasan ini akan saya rehabilitasi,” tegasnya.

Event DBL 2024 di GOR Ngurah Rai Denpasar ini berlangsung mulai 18 Oktober dan akan memasuki final pada 26 Oktober 2024. Seluruh tim basket SMA se-Bali turut ambil bagian dalam ajang bergengsi ini.(gb)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments