GATRABALI.COM, JEMBRANA – Kabupaten Jembrana memperingati Hari Pahlawan dengan menggelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan bertema “Teladan Pahlawanmu, Cintai Negerimu” di Stadion Pecangakan, Negara, Minggu, 10 November 2024. Tema ini mengajak masyarakat untuk meneladani semangat kepahlawanan dan mengabdi untuk kemajuan bangsa.
Sekretaris Daerah Kabupaten Jembrana, I Made Budiasa, yang bertindak sebagai inspektur upacara, dalam sambutannya menyampaikan bahwa semangat kepahlawanan harus diwujudkan dengan memperkuat kesetiakawanan sosial dan persatuan. Menurutnya, mencintai tanah air bisa dilakukan dengan menumbuhkan nilai persaudaraan di antara sesama.
“Setiap masa memiliki tantangan tersendiri, termasuk saat ini, di mana semangat kepahlawanan harus diwujudkan dalam upaya mengatasi kemiskinan dan kebodohan, yang menjadi akar dari berbagai masalah sosial di Indonesia,” ungkapnya.
Sekda Budiasa juga menekankan bahwa semangat kepahlawanan hari ini harus diarahkan pada pembangunan yang berkelanjutan, kesejahteraan sosial, dan perlindungan sosial bagi masyarakat Indonesia di mana pun mereka berada.
“Kemajuan bangsa tidak hanya diukur dari angka pertumbuhan ekonomi, tetapi juga dari bagaimana kita mampu mengelola permasalahan sosial yang ada,” tambah Budiasa.
Ia juga menegaskan bahwa semangat untuk membangun masa depan bangsa merupakan tugas seluruh rakyat Indonesia. Dalam pergaulan global, semangat ini harus tetap hidup untuk menjaga martabat bangsa dan menciptakan peluang baru.
“Para pahlawan masa lalu telah berhasil mewujudkan NKRI. Kini, kita memerlukan pahlawan-pahlawan masa kini yang bisa memberikan harapan dan tindakan nyata untuk kemajuan Indonesia di berbagai bidang,” jelasnya.
Menutup sambutannya, Sekda Budiasa mengajak masyarakat untuk terus meneladani semangat para pahlawan dengan berbuat baik dan memelihara solidaritas sosial.
“Mari kita mulai dari hal-hal kecil yang bisa kita lakukan di lingkungan sekitar, sebagai wujud nyata dari nilai kepahlawanan dan kesetiakawanan sosial,” pungkasnya.(gus/gb)