Selasa, Maret 11, 2025
BerandaBaliBadungIBI Badung Rayakan HUT ke-73, Wabup Suiasa: Peran Bidan Krusial untuk Badung...

IBI Badung Rayakan HUT ke-73, Wabup Suiasa: Peran Bidan Krusial untuk Badung Sehat

GATRABALI.COM, BADUNG – Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa menghadiri dan membuka secara resmi kegiatan Musyawarah Cabang (Muscab) X Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kabupaten Badung yang dirangkaikan dengan peringatan HUT Ke-73 IBI, Sabtu, 7 Desember 2024, di Ruang Pertemuan Kertha Gosana, Puspem Badung.

Dengan tema “Peran Bidan dalam Penguatan Sistem Ketahanan Nasional pada Krisis Iklim melalui Sinergi dan Kolaborasi,” acara ini menegaskan pentingnya peran bidan dalam mendukung kesehatan masyarakat, terutama di tengah tantangan global.

Peringatan HUT IBI ditandai dengan pemotongan tumpeng dan dihadiri sejumlah tokoh, termasuk Ketua IBI Provinsi Bali dr. IPD Ni Nyoman Budiani, Ketua TP PKK Kabupaten Badung Nyonya Seniasih Giri Prasta, Ketua GOW Badung Nyonya Kristiani Suiasa, Kadis P2KBP3A Nyoman Gunarta, serta ketua TP PKK kecamatan se-Badung.

Baca Juga  OJK Yakin Target Kredit dan DPK Sesuai Rencana Bisnis Bank 2024

Dalam sambutannya, Wabup Suiasa mengucapkan selamat ulang tahun kepada IBI Badung dan menyampaikan apresiasinya atas kontribusi organisasi tersebut. Ia juga menggarisbawahi pentingnya peran IBI dalam mendukung visi Pemkab Badung untuk mewujudkan masyarakat yang sehat.

“Melalui momentum HUT dan Muscab ini, IBI Badung diharapkan tetap menjadi mitra strategis pemerintah, berkelanjutan, dan terus berkontribusi. Dengan visi misi Pemkab Badung, terutama dalam menciptakan Badung sehat, peran IBI sangat krusial. Kami akan selalu siap berkolaborasi dan bersinergi dengan IBI Badung,” ujarnya.

Baca Juga  Wabup Badung Teken Deklarasi Damai untuk Stabilitas Pilkada 2024

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Ni Wayan Kencanawati melaporkan bahwa Muscab IBI diadakan setiap lima tahun sekali untuk memilih ketua cabang dan pengurus harian baru. Ia juga menyampaikan bahwa rangkaian kegiatan HUT IBI ke-73 telah dimulai sejak Juli lalu, meliputi kegiatan mareresik di wilayah Kabupaten Badung, serta Posyandu untuk balita dan lansia guna mempererat hubungan antar anggota.

Pada kesempatan tersebut, penghargaan diberikan kepada sejumlah bidan berprestasi oleh Wabup Suiasa, antara lain:

  1. Ni Wayan Kencanawati: Juara I Nakes Teladan Kategori Bidan Rumah Sakit 2023 dan ASN Berprestasi Kabupaten Kategori Utama 2023.
  2. Ni Ketut Ariani: ASN Berprestasi Kabupaten Badung Kategori Muda 2024 dengan inovasi Lima-SI (Lima Pesan Dasar Perawatan Bayi di Rumah).
  3. AA. Putri Susilawati: ASN Berprestasi Kabupaten Badung 2024 dengan inovasi KIA Mangusada (Cinta Kami Selalu untuk Ibu dan Bayi).
Baca Juga  Paduan Tradisi Tionghoa dan Hindu Warnai Peresmian Balai Serbaguna Dharma Semadhi di Kuta

Acara ini menjadi bukti nyata kontribusi IBI Badung sebagai organisasi yang dinamis dan berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Badung. (gus/gb)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments