Sabtu, April 26, 2025
BerandaBaliBadungKantor Perbekel Baru di Sibanggede, Bupati Giri Prasta Tinjau dan Berikan Apresiasi

Kantor Perbekel Baru di Sibanggede, Bupati Giri Prasta Tinjau dan Berikan Apresiasi

GATRABALI.COM, BADUNG – Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta, resmi meresmikan Gedung Kantor Perbekel Desa Sibanggede pada Jumat, 3 Januari 2025.

Acara tersebut berlangsung dengan penuh khidmat, diawali dengan upacara pemelaspasan yang dipuput oleh Ida Pedanda Gede Putra Dalem Geniten dari Griya Dalem Sibanggede. Hadir dalam acara tersebut, anggota DPRD Kabupaten Badung Nyoman Wiradana, Camat IB. Putu Mas Arimbawa, Perbekel Sibanggede I Wayan Darmika, Bendesa Adat Sibanggede Nyoman Surianta, serta perwakilan dari Pemerintahan Kecamatan Abiansemal dan masyarakat setempat.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Giri Prasta juga menyerahkan secara simbolis dana hibah anggaran induk 2024 untuk pembangunan Kantor Desa Sibanggede senilai lebih dari Rp 11 miliar. Dana tersebut diharapkan dapat mendukung pembangunan fasilitas publik yang lebih baik di desa tersebut.

Baca Juga  Ikuti Pameran IKM Bali Bangkit, Ketua Dekranasda Buleleng Tekankan Produk Lokal Berbahan Alami

Bupati Giri Prasta memberikan apresiasi tinggi kepada masyarakat Desa Sibanggede atas upaya mereka dalam membangun gedung kantor baru.

“Gedung kantor yang baru ini bukan hanya sebagai sarana fisik, tetapi juga sebagai simbol semangat untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kami berharap ini akan meningkatkan kualitas pelayanan pemerintahan desa yang lebih efisien dan profesional,” ujar Bupati.

Baca Juga  WHDI Kota Denpasar Latih Ibu-Ibu Banjar Ketapian Kelod Pembuatan Banten Otonan Tumpeng Pitu

Selain itu, prosesi pemelaspasan juga dilakukan untuk memohon keselamatan dan kelancaran bagi tempat baru tersebut, yang diharapkan membawa berkah bagi masyarakat Desa Sibanggede. Bupati Giri Prasta juga mengingatkan pentingnya kerja sama antara pemerintah dan masyarakat demi tercapainya pembangunan yang berkelanjutan di Kabupaten Badung.

Perbekel Sibanggede, I Wayan Darmika, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Badung atas dukungan yang diberikan.

“Dengan adanya Gedung Kantor Perbekel yang baru, kami akan terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan prinsip ‘Swadarmaning Sewaka Dharma’,” ujar Darmika.

Baca Juga  Meriah! 16 Ogoh-ogoh Terbaik Ramaikan Kasanga Festival 2025, I Nyoman Giri Prasta Ikut Prosesi Arak-arakan

Ia juga mengajak masyarakat untuk memberikan dukungan penuh terhadap program pemerintah, terutama dalam hal keamanan, kebersihan, dan ketertiban lingkungan.

Acara peresmian ini menjadi momentum penting bagi Desa Sibanggede dalam upaya memperbaiki tata kelola pemerintahan dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Bupati Giri Prasta berharap gedung baru ini akan menjadi contoh bagi desa-desa lainnya dalam membangun infrastruktur yang mendukung kemajuan daerah. (gus/gb)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments