Selasa, Maret 11, 2025
BerandaBaliKoster-Giri Prioritaskan Peningkatan SDM Bali yang Unggul dan Berdaya Saing

Koster-Giri Prioritaskan Peningkatan SDM Bali yang Unggul dan Berdaya Saing

GATRABALI.COM, DENPASAR – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali nomor urut 2, Wayan Koster-I Nyoman Giri Prasta, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) Bali yang unggul dan berdaya saing. Penegasan ini disampaikan oleh Cagub Wayan Koster dalam Debat Publik Kedua Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali yang berlangsung di Denpasar, Sabtu (9/11/2024).

Menurut Koster, hasil riset menunjukkan bahwa ras manusia Bali terbilang unggul, dan hal ini menjadi dasar bagi pasangan Koster-Giri untuk memprioritaskan pengembangan SDM Bali. “Peningkatan SDM Bali yang unggul dan berdaya saing termasuk membangun jati diri manusia Bali yang tetap memegang teguh nilai-nilai kearifan lokal,” ujar Koster.

Baca Juga  Dalam Penampilan di Besakih, Lanang Botax Soroti Kepemimpinan Koster-Giri yang Visioner

Cagub Koster juga menambahkan bahwa program unggulan mereka akan melibatkan penggratisan pendidikan untuk tingkat SMA/SMK di Bali.

“Kami (Koster-Giri) akan menggratiskan pendidikan SMA/SMK,” tambahnya.

Selain itu, Koster menekankan pentingnya beasiswa bagi pelajar SMA/SMK berprestasi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang S1 atau S2, baik di dalam negeri maupun luar negeri.

“Kami (Koster-Giri) akan menargetkan satu keluarga satu sarjana,” tegas Koster.

Baca Juga  Mantapkan Proses Pemungutan Suara Jelang Pemilu, KPU Buleleng Kembali Gelar Simulasi

Lebih lanjut, Cagub Wayan Koster juga menyampaikan bahwa mereka akan fokus pada pembangunan SDM Bali yang siap bersaing di bidang manajerial pariwisata.

“Bali yang sudah dikenal sebagai destinasi pariwisata kelas dunia harus memiliki SDM yang siap bekerja di sektor pariwisata, baik di luar negeri maupun di daerah-daerah lain di Indonesia,” ujarnya.

Debat Publik ini, menurut Ketua KPU Bali Dewa Agung Gede Lindartawan, bertujuan untuk memberikan pendidikan politik kepada masyarakat Bali dalam era demokrasi, serta menjadi bagian dari sosialisasi dan kampanye bagi Paslon Cagub-Cawagub Bali.

Baca Juga  Maju Dua Periode, Koster-Giri Jamin Pendidikan dan Kesehatan Gratis bagi Warga Bali

“Debat ini juga untuk memberi gambaran kepada masyarakat tentang visi, misi, dan program kerja pasangan calon sehingga mereka mengetahui arah pembangunan Bali ke depan,” jelas Lindartawan.

Dengan berbagai program yang diusung, Paslon Koster-Giri berkomitmen untuk membangun Bali menjadi provinsi dengan SDM yang lebih berkualitas, unggul, dan berdaya saing global. (gb)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments