Jumat, April 25, 2025
BerandaBaliPeringatan Sumpah Pemuda, Pj Bupati Buleleng: Pemuda Pilar Pembangunan Menuju Indonesia Sejahtera

Peringatan Sumpah Pemuda, Pj Bupati Buleleng: Pemuda Pilar Pembangunan Menuju Indonesia Sejahtera

GATRABALI.COM, BULELENG – Momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 menjadi kesempatan bagi Indonesia untuk memperkuat perhatian pada pengembangan kepemudaan sebagai elemen kunci pembangunan nasional.

Upacara peringatan yang digelar di halaman Lobi Kantor Bupati Buleleng pada Senin, 28 Oktober 2024, dipimpin oleh Penjabat (Pj) Bupati Buleleng, Ketut Lihadnyana.

Dalam kesempatan tersebut, Ketut Lihadnyana membacakan sambutan dari Menteri Pemuda dan Olahraga RI, yang menegaskan pentingnya peran pemuda baik sebagai subjek maupun objek pembangunan.

Baca Juga  DWP Badung Berikan Bantuan Sembako untuk Pensiunan dan ASN Berpenyakit Kronis

Pada peringatan tahun ini yang mengusung tema “Maju Bersama Indonesia Raya”, Menteri Pemuda dan Olahraga menyampaikan bahwa tema ini diangkat untuk mendorong pelayanan kepemudaan yang lebih terkoordinasi dan komprehensif, baik di tingkat pusat maupun daerah. Hal ini diharapkan dapat mendukung tercapainya Indonesia yang besar, sejahtera, dan berdaya saing tinggi. Melalui kolaborasi yang sinkron, diharapkan pembangunan Indonesia tidak hanya menyasar kebutuhan jangka menengah, tetapi juga target jangka panjang 2045, yakni mewujudkan Indonesia Emas.

Baca Juga  Mempermudah Pelayanan Ormas dan Parpol, Buleleng Luncurkan SiMPEL GASPOL

Ketut Lihadnyana mengajak seluruh elemen untuk terus mendukung potensi pemuda Indonesia melalui pengembangan kreativitas dan inovasi yang lebih maksimal. Ia menekankan pentingnya perbaikan dalam pelayanan kepemudaan yang dapat tercermin melalui peningkatan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP).

“Marilah kita bersama-sama mengembangkan potensi pemuda Indonesia melalui aktivitas yang mendorong kreativitas dan inovasi. Ini dapat dilakukan dengan perbaikan pelayanan kepemudaan, tata kelola yang lebih baik, serta dukungan sumber daya yang memadai,” ujar Lihadnyana.

Baca Juga  Wawali Arya Wibawa Berikan Apresiasi pada Juara Pentaque Walikota Cup XIV

Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Buleleng tersebut juga dihadiri oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Buleleng, para pimpinan SKPD dan BUMD, serta perwakilan pelajar dari SMP, SMA, dan SMK se-Kabupaten Buleleng.(adv/gb)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments