GATRABALI.COM, BADUNG – Plt. Bupati Badung I Ketut Suiasa menghadiri Upacara Atma Wedana Kinembulan yang diselenggarakan oleh Desa Adat Baha di Wantilan Pura Dalem Desa Adat Baha, Kecamatan Mengwi, Badung pada Selasa, 12 November 2024.
Upacara ini juga dihadiri oleh anggota DPRD Badung I Made Yudana, Perwakilan Dinas Kebudayaan Badung, Camat Mengwi I Nyoman Suhartana, serta unsur Tripika Kecamatan Mengwi dan tokoh masyarakat setempat.
Upacara Atma Wedana Masal ini dipuput oleh Ida Pedanda Gede Buruan dari Griya Pasraman Manuaba Desa Darmasaba. Sebagai bentuk dukungan kepada masyarakat Desa Adat Baha, Pemerintah Kabupaten Badung memberikan bantuan dana sebesar Rp 400 juta dan secara pribadi memberikan punia sebesar Rp 5 juta untuk kelancaran upacara yang berlangsung pada 3-13 November 2024.
Plt. Bupati Suiasa dalam sambutannya menekankan pentingnya upacara ini bagi masyarakat setempat, terutama bagi keluarga yang telah kehilangan anggota keluarganya.
“Upacara Atma Wedana, serta kegiatan lainnya seperti metatah/potong gigi, merupakan kewajiban yang penting dalam kehidupan masyarakat, yang bertujuan untuk memuliakan leluhur yang telah meninggal dunia,” ujar Suiasa.
Plt. Bupati berharap agar prosesi yadnya ini berjalan dengan lancar, penuh kekompakan, dan memberikan kesempurnaan bagi semua yang terlibat. Ia juga menyampaikan harapannya agar leluhur yang dihaturkan yadnya dapat memperoleh tempat yang layak di alam spiritual.
Perwakilan Manggala Karya, I Made Derik Jaya, juga mengungkapkan rasa terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Pemkab Badung. Ia menjelaskan bahwa upacara Atma Wedana Kinembulan ini dilaksanakan setiap tiga tahun sekali, berdasarkan pararem di Desa Adat Baha, dan diikuti oleh masyarakat yang menjalani berbagai prosesi seperti Sawa, Mesangih/Potong Gigi, Mepetik, Menek kelih, dan Warak Kruron.
Dengan adanya dukungan dari Pemkab Badung, pelaksanaan upacara ini diharapkan dapat berjalan lancar, tanpa hambatan, dan memberikan manfaat bagi masyarakat Desa Adat Baha. (gb)