GATRABALI.COM, BADUNG – Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa menghadiri Apel Pergeseran Pasukan Operasi Mantap Praja Agung-2024 dalam rangka pengamanan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Badung.
Apel ini digelar di Lapangan Puspem Badung pada Selasa, 26 November 2024, dan dipimpin oleh Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono.
Turut hadir dalam apel ini Ketua DPRD Kabupaten Badung yang diwakili Ketua Komisi III I Made Ponda Wirawan, Forkompinda Kabupaten Badung, Ketua KPU Badung I Gusti Ketut Gede Yusa Arsana Putra, Ketua Bawaslu Kabupaten Badung I Putu Hery Indrawan, Kepala Badan Kesbangpol Badung I Nyoman Suendi, Kepala Satpol PP I Gusti Agung Ketut Suryanegara, dan Kepala Pelaksana BPBD I Wayan Darma.
Wabup Suiasa menegaskan bahwa apel ini menjadi momentum penting untuk memperkuat koordinasi lintas unsur, termasuk kepolisian, TNI, perangkat daerah, dan masyarakat melalui Linmas.
“Apel ini bertujuan untuk menyelaraskan langkah dan kolaborasi antarunsur pengamanan Pilkada, sehingga setiap pihak memahami fungsi dan tugasnya. Dengan gotong-royong, kita berharap Pilkada berjalan tertib, aman, dan nyaman,” ungkap Suiasa.
Ia juga menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi agar seluruh pihak dapat menjalankan tugas dengan satu visi, demi memastikan Pilkada di Kabupaten Badung berjalan sukses.
Dalam amanatnya, Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono memberikan apresiasi atas kerja sama yang telah terjalin selama tahap kampanye dan masa tenang Pilkada, yang berlangsung kondusif.
“Kami telah menyiapkan 550 personel Polres Badung, terdiri dari 288 personel pengamanan TPS dan 262 personel Satgas. Dukungan juga datang dari BKO Polda Bali sebanyak 237 personel, 50 personel TNI, dan 1.042 petugas Linmas,” jelasnya.
Kapolres Teguh menambahkan bahwa pengamanan meliputi 521 TPS di 51 desa/kelurahan yang tersebar di enam kecamatan: Kuta Utara, Mengwi, Abiansemal, Petang, dan lainnya.
Dengan pengamanan terpadu dan sinergi semua pihak, Pemerintah Kabupaten Badung optimistis Pilkada serentak 2024 dapat berlangsung lancar dan menghasilkan pemimpin yang amanah.
“Semoga dengan kolaborasi ini, Pilkada di Kabupaten Badung tidak hanya sukses dalam pelaksanaan, tetapi juga memberikan hasil terbaik untuk masyarakat,” tutup Wabup Suiasa.(gb)