Selasa, Maret 11, 2025
BerandaBaliBadungTahun Baru Imlek, Ratusan Warga Tionghoa Bersembahyang di Vihara Darmayana Kuta

Tahun Baru Imlek, Ratusan Warga Tionghoa Bersembahyang di Vihara Darmayana Kuta

GATRABALI.COM, BADUNG – Warga keturunan Tionghoa melakukan persembahyangan dalam menyambut tahun Imlek 2575.

Salah satunya persembahyangan dilakukan di Vihara Darmayana, Kemarin, Sabtu, 10 Februari 2024, pagi di Kuta, Badung. Warga keturunan Tionghoa terlihat bersembahyang bersama keluarganya sejak pagi hingga menjelang malam hari.

“Persembahyangan kami lakukan tentu memohon kemakmuran dan kedamaian alam semesta,” ujar warga keturunan tionghoa asal Surabaya, Candra disela waktu persembahyangannya.

Baca Juga  WHDI Kota Denpasar Latih Ibu-Ibu Banjar Ketapian Kelod Pembuatan Banten Otonan Tumpeng Pitu

Kemudian, warga keturunan Tionghoa asal Kota Denpasar, Widya Candra Dewi mengatakan, persembahyangan dilakukan bersama keluarga tentu memohon keselamatan dan kemakmuran seluruh alam raya ini.

“Kami bersama keluarga ke sini untuk bersembahyang memohon keselamatan,” ucapnya.

Dirinya mengatakan, Sebelum melakukan persembahyangan di Vihara.Persembahyangan dilakukan dilakukan bersama sanak keluarga di rumah.

Kedua umat ini berharap, mendapat berkah, kebahagian dan kedamaian seluruh umat di alam raya ini.(gun/gb)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments