GATRABALI.COM, BADUNG – The Apurva Kempinski Bali kembali menegaskan komitmennya dalam melestarikan budaya Indonesia melalui kampanye “Powerful Indonesia to the World” pada 2025.
Selama lima tahun terakhir, resor ini menjadi pusat budaya, memadukan warisan kuliner, seni, musik, tarian, dan kerajinan tangan dengan daya tarik global.
Kampanye ini berfokus pada empat pilar utama: Wellness, Dining Excellence, Culture, dan Biodiversity. Dalam pilar kuliner, resor ini menggandeng chef kelas dunia dan menghadirkan hidangan bercita rasa Indonesia yang tetap relevan dengan pasar internasional.
“Makanan dan minuman menjadi sarana bercerita. Setiap sajian dan minuman menghadirkan kisah dengan sentuhan khas Indonesia, namun tetap selaras dengan pasar global,” ujar Revina Chandra, Asst. Director of Marketing & Communications, dalam konferensi pers di The Apurva Kempinski, Badung, Bali, pada Senin, 3 Februari 2025.

Tamu yang datang akan disambut oleh arsitektur megah yang mencerminkan lanskap dan tradisi Indonesia. Grand Staircase dengan 250 anak tangga, terinspirasi dari Pura Besakih, serta desain interior bernuansa Majapahit memberikan pengalaman budaya yang mendalam.
Setiap dua bulan, resor ini menghadirkan tema khusus yang menjelajahi tujuh wilayah utama Indonesia, memperkenalkan kuliner, ritual, serta seni dan kerajinan khas masing-masing daerah. Selain itu, program wellness di Apurva Spa menawarkan perawatan berbasis filosofi Jawa dan ritual Bali, seperti Melukat serta terapi holistik lainnya.
“Melalui setiap tema ini, kami berupaya mengajak para tamu untuk menikmati kekayaan budaya Indonesia dari berbagai dimensi, mulai dari seni, kuliner, hingga tradisi yang telah diwariskan secara turun-temurun. Kami berharap kampanye ini dapat menjadi platform yang mengundang dunia untuk menghargai dan merayakan keberagaman budaya Indonesia,” kata Revina Chandra.
Sebagai destinasi kuliner utama di Bali, resor ini mengusung konsep farm-to-table, menggunakan bahan lokal dari Rooftop Hydroponic Garden dan lahan pertanian regeneratif di Karangasem. Dengan delapan restoran, termasuk Koral dan Bai Yun, The Apurva Kempinski terus berinovasi dalam dunia gastronomi.
Dalam bidang keberlanjutan, resor ini menjadi hotel pertama di Indonesia yang meraih sertifikasi dari Global Sustainable Tourism Council (GSTC), serta memenangkan penghargaan Best Sustainable Hotel* di ULTRAs, London.
Melalui inisiatif budaya, keberlanjutan, dan inovasi, The Apurva Kempinski Bali tidak hanya menjadi ikon pariwisata mewah, tetapi juga membawa warisan Indonesia ke panggung dunia. (gus/gb)