Jumat, April 25, 2025
BerandaBaliDPRD Jembrana Terima Pengesahan Tiga Ranperda, Bupati Tamba Tegaskan Kerja Sama untuk...

DPRD Jembrana Terima Pengesahan Tiga Ranperda, Bupati Tamba Tegaskan Kerja Sama untuk Pembangunan

GATRABALI.COM, JEMBRANA – Rapat Paripurna I DPRD Kabupaten Jembrana Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024/2025, yang digelar pada Senin, 13 Januari 2025, di Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Jembrana, berhasil menetapkan tiga Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) menjadi Peraturan Daerah (Perda).

Rapat paripurna tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Jembrana, Ni Made Sri Sutharmi. Agenda sidang yang merupakan pendapat akhir Bupati Jembrana ini membahas pengambilan keputusan atas Ranperda yang akan menjadi Perda. Tiga Ranperda yang disetujui di antaranya adalah: Rancangan Peraturan Daerah tentang Penanggulangan Bencana, Rancangan Peraturan Daerah tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Nomor 5 Tahun 2015 tentang Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan, dan Rancangan Peraturan Daerah tentang Penyelenggaraan Bangunan Gedung.

Baca Juga  Jembrana Beri Hak Kelola Hutan, Bupati Tamba Dorong Kesejahteraan dan Pelestarian Lingkungan

Dalam pendapat akhirnya, Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, memulai sambutannya dengan ucapan selamat Tahun Baru 2025 kepada seluruh peserta rapat.

“Selamat Tahun Baru 2025, semoga di tahun ini kita tetap diberikan kekuatan untuk menghadapi berbagai tantangan baru dan agenda pembangunan yang harus kita tuntaskan bersama,” ucap Bupati Tamba.

Bupati Tamba juga memberikan apresiasi dan penghargaan tinggi kepada DPRD Kabupaten Jembrana atas peranannya dalam menjalankan fungsi legislasi yang sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. Kerja sama antara legislatif dan eksekutif, menurut Bupati Tamba, sangat penting dalam menyediakan landasan hukum yang tepat untuk penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat Jembrana.

Baca Juga  Jembrana Punya Pemimpin Baru, Bibit Pohon Jadi Simbol Harapan

“Melalui persetujuan bersama terhadap ketiga Ranperda ini untuk ditetapkan menjadi Perda, satu tugas yang diamanatkan dalam peraturan perundang-undangan telah berhasil kita tuntaskan. Namun, masih banyak tugas dan kewajiban yang harus kita selesaikan bersama,” tambah Bupati Tamba.

Bupati Tamba menegaskan pentingnya hubungan harmonis antara legislatif dan eksekutif dalam mewujudkan pemerintahan daerah yang sukses dan masyarakat Jembrana yang bahagia.(gus/gb)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments