Selasa, Maret 11, 2025
BerandaBaliBadungHari Lansia Nasional ke-28, Sekda Badung Buka Lomba Seni Budaya Pesantian

Hari Lansia Nasional ke-28, Sekda Badung Buka Lomba Seni Budaya Pesantian

GATRABALI.COM, BADUNG – Mewakili Bupati Badung, Sekretaris Daerah (Sekda) Adi Arnawa dengan penuh semangat membuka Lomba Seni Budaya Pesantian, sebagai bagian dari rangkaian perayaan Hari Lansia Nasional Ke-28. Acara yang diawali dengan pemukulan Gong ini digelar di Gedung Pertemuan Lantai III Kantor Camat Kuta Utara Badung, pada Minggu, 9 Juni 2024.

Lomba Seni Budaya Pesantian ini diselenggarakan oleh Werdha Priyamitra Kecamatan Kuta Utara dengan mengusung tema “Kita Wujudkan Para Lansia Sehat, Kreatif, dan Berbahagia”. Pada kesempatan tersebut, Sekda Adi Arnawa juga menyerahkan bantuan dana kegiatan Kesra bidang seni sebesar Rp. 30 juta sebagai bentuk dukungan dan apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Badung.

Baca Juga  Digigit Kucing Liar, Seorang Anak di Sambangan Kesulitan dapat Vaksin

Dalam sambutannya, Sekda Adi Arnawa menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan Lomba Seni Budaya Pesantian. Beliau menekankan pentingnya pelestarian tradisi dan budaya warisan leluhur yang merupakan bagian tak terpisahkan dari identitas Bali.

“Kegiatan Lomba Seni Budaya Pesantian ini secara tidak langsung sudah melestarikan tradisi dan budaya warisan leluhur yang patut kita jaga bersama,” ujarnya.

Adi Arnawa juga menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Badung dalam mendukung segala bentuk kegiatan untuk para Lansia.

Baca Juga  Sekda Badung Harapkan Kontingen Atlet KORPRI Raih Juara Umum di Turnamen Provinsi Bali

“Ini bertujuan untuk memberikan semangat kepada Lansia dan membuka ruang bagi mereka untuk berkreasi,” tambahnya.

Ketua Panitia penyelenggara, Ketut Oka Sudana, mengucapkan terima kasih atas dukungan dari Sekda Adi Arnawa dan para undangan lainnya. Ia menjelaskan bahwa Lomba Seni Budaya Pesantian ini bertujuan untuk melestarikan seni dan tradisi Bali serta mempererat hubungan silaturahmi antar Lansia. Kegiatan ini diikuti oleh peserta dari berbagai Karang Lansia di Kecamatan Kuta Utara, Mengwi, dan Abiansemal.

Turut hadir dalam acara tersebut sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat, antara lain Kadis Sosial Kabupaten Badung Ketut Sudarsana, Kadis Capil AA. Ngurah Arimbawa, Ketua Widya Sabha Kabupaten Badung, Sekretaris Lansia Kabupaten Badung I Gede Eka Pratama, Camat Kuta Utara Putu Eka Parmana, serta Lurah Kerobokan Ni Putu Budiani.

Baca Juga  Dukungan Pemerintah Badung, Sekda Adi Arnawa Buka Acara Lomba Tari dan Serahkan Dana Kreatifitas

Lomba Seni Budaya Pesantian menjadi salah satu wujud nyata dari perhatian dan kepedulian terhadap para Lansia, serta sebagai upaya pelestarian budaya dan tradisi yang merupakan warisan berharga bagi generasi Bali masa kini dan yang akan datang. (gus/gb)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments