GATRABALI.COM, DENPASAR – Berniat pergi ke toilet, tapi malah kehilangan iPhone 13. Itulah yang dialami Wayan Cantika Suartika Putri (19), pengunjung Indomaret di kawasan Panjer, Denpasar Selatan, Jumat malam, 21 Maret 2025.
Korban tak sengaja meninggalkan ponsel miliknya di atas wastafel. Saat kembali, ponsel senilai belasan juta rupiah itu sudah lenyap.
Tak butuh waktu lama, pihak toko memeriksa rekaman CCTV dan mendapati seorang wanita masuk setelah korban keluar, lalu mengambil ponsel tersebut.
Pelaku, yang ternyata seorang ibu rumah tangga berinisial R (35), akhirnya diamankan oleh tim Unit Reskrim Polsek Denpasar Selatan.
“Setelah kami identifikasi melalui rekaman CCTV dan keterangan saksi, pelaku berhasil diamankan di kediamannya di Jalan Tukad Yeh Aya,” ujar, Kapolsek Denpasar Selatan AKP Agus Adi Apriyoga, Selasa, 22 April 2025.
Dirinya mengatakan, Dalam pemeriksaan, pelaku mengakui perbuatannya dan menyimpan ponsel tersebut di dalam tas. Barang bukti berupa iPhone 13 biru kini diamankan di Mapolsek Denpasar Selatan.
“Pelaku mengaku spontan mengambil ponsel tanpa niat awal mencuri. Namun tetap kami proses sesuai hukum yang berlaku. Kami imbau masyarakat untuk lebih berhati-hati dan tidak meninggalkan barang pribadi, apalagi di tempat umum,” tambah Kapolsek.
Dirinya menyebutkan, Saat ini, kasus masih didalami lebih lanjut oleh Unit Reskrim Polsek Denpasar Selatan.
Sembari Dirinya mengingatkan, dalam mengingatkan pentingnya kewaspadaan di ruang publik, karena satu kelalaian bisa menjadi celah bagi tindakan kejahatan. (gun/gb)