GATRABALI.COM, DENPASAR – Sebuah postingan viral yang menyebutkan adanya ancaman kelompok bernama “Gaza” membuat sebagian warga Denpasar khawatir untuk keluar rumah saat malam hari.
Namun, Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan S.I.K., M.H., menegaskan bahwa situasi Kamtibmas di Bali, khususnya di kota Denpasar, saat ini aman dan kondusif. Dia mengajak masyarakat untuk tidak terpengaruh oleh isu-isu tersebut.
“Memang benar ada kelompok anak-anak remaja yang berstatus masih pelajar, namun kelompok Gaza tersebut sudah diamankan Polresta Denpasar pada Jumat 24 Mei sekitar pukul 00.30 Wita di lapangan Lumintang, saat sedang membuat janji tawuran melalui media sosial dengan kelompok tertentu,” ungkap Kombes Pol Jansen pada Selasa 28 Mei 2024.
Dari hasil interogasi, diketahui bahwa kelompok Gaza terdiri dari sekitar 80 orang pelajar dari beberapa sekolah SMP di Denpasar dan sering berkumpul di beberapa tempat tertentu. Namun, setelah diamankan, pihak kepolisian telah melakukan koordinasi dengan orang tua, kepala sekolah, dan Dinas Pendidikan Kota Denpasar untuk mencari solusi terkait kelompok tersebut.
“Kami sangat berterimakasih kepada seluruh pihak yang telah terlibat dalam penanganan peristiwa ini. Anak-anak tersebut telah membubarkan kelompok Gaza dan berjanji tidak akan mengulangi perbuatan yang melanggar hukum,” jelas Kombes Pol Jansen.
Lebih lanjut, pihak kepolisian juga mengajak para orang tua untuk lebih memperhatikan pergaulan anak-anaknya, menghindari pergaulan negatif yang dapat merusak masa depan. Serta, jika masyarakat mengetahui adanya dugaan peristiwa serupa, diimbau untuk segera menginformasikan kepada pihak terkait agar tidak menimbulkan kekhawatiran yang tidak perlu di masyarakat.
“Situasi Kamtibmas di Bali, khususnya kota Denpasar, dalam kondisi aman dan kondusif. Patroli akan terus ditingkatkan, dan dukungan serta kerjasama dari seluruh lapisan masyarakat sangat diperlukan untuk menjaga keamanan dan ketertiban bersama,” tutup Kabid Humas.(gb)