Jumat, April 25, 2025
BerandaBaliBadungMomen Hari Ibu 2024, TP PKK Badung Berbagi Sembako untuk Masyarakat yang...

Momen Hari Ibu 2024, TP PKK Badung Berbagi Sembako untuk Masyarakat yang Membutuhkan

GATRABALI.COM, BADUNG – Dalam rangka memperingati Hari Ibu Tahun 2024, TP. PKK Kabupaten Badung, yang dipimpin oleh Nyonya Seniasih Giri Prasta, bekerja sama dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Badung menggelar Aksi Sosial berupa penyerahan bantuan sembako kepada 30 penerima.

Kegiatan ini dilaksanakan di dua lokasi, yakni di Balai Banjar Ulapan I, Desa Blahkiuh, Kecamatan Abiansemal, dan Wantilan Kantor Kecamatan Petang.

Bantuan sembako yang disalurkan ditujukan untuk Lansia, anak yatim piatu, disabilitas, dan ibu-ibu yang tidak lagi produktif. Sebanyak 15 paket sembako diberikan di masing-masing lokasi. Selain itu, turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Dinas PMD I Made Sukadana, Camat Petang AA. Ngurah Raka Sukaeling, Camat Abiansemal IB. Putu Mas Arimbawa, serta pengurus dan anggota TP. PKK Kabupaten Badung dan TP. PKK Kecamatan Petang dan Abiansemal.

Baca Juga  Tabrakan di By Pass Ngurah Rai, Dua Pemotor Luka-Luka

Nyonya Seniasih Giri Prasta, Ketua TP. PKK Kabupaten Badung, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama, terutama kepada kelompok yang membutuhkan.

“Hari Ibu 2024 dijadikan momentum untuk berbagi dan menumbuhkan rasa peduli terhadap saudara-saudara yang membutuhkan, seperti anak yatim piatu, anak-anak cacat, serta ibu-ibu yang sudah tidak produktif lagi. Ini adalah niat tulus kami untuk meringankan beban mereka,” ujarnya pada Selasa, 17 Desember 2024.

Baca Juga  Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng Mengucapkan Selamat Hari Raya Galungan dan Kuningan

Seniasih berharap agar bantuan sembako ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat dan menjadi contoh bagi generasi berikutnya.

“Kedepannya, kami berharap Ketua TP. PKK yang baru bisa terus melanjutkan program ini untuk menciptakan masyarakat yang lebih bahagia dan sejahtera,” tambahnya.

Aksi sosial ini menjadi bukti nyata dari sinergi antara TP. PKK dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Badung dalam mewujudkan kesejahteraan sosial, serta memperkuat ketahanan keluarga menuju Generasi Emas Badung 2045.(gb)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments