GATRABALI.COM, BADUNG – 69 Bar & Resto mempersembahkan pengalaman kuliner yang berbeda dengan menggelar event terbaru Kitchen Take Over Series, bekerja sama dengan kontestan MasterChef Indonesia Musim 10.
Acara ini dihadirkan pada hari Jumat, 27 September 2024, dengan menampilkan bakat kuliner dari kontestan MasterChef Indonesia Musim 10, Chef Syaiful Fahmi dan Chef Anna Madani, yang akan menyajikan menu Japanese Fusion.
Direktur Food & Beverages di 69 Bar & Resto, Hogi Widjaya, menjelaskan bahwa konsep fine dining yang diterapkan akan memberikan penjelasan langsung dari chef mengenai setiap hidangan.
“Setelah setiap hidangan disajikan, kami akan memberikan penjelasan tentang bahan-bahan dan cara menikmati hidangan tersebut. Kami akan mengunjungi setiap meja untuk memberikan pengalaman yang lebih intim bagi tamu,” tuturnya.
Hogi juga menekankan komitmen restoran dalam memberikan pelayanan serta ambience yang tidak biasa.
“Tamu akan menikmati pengalaman baru yang memadukan elemen tradisional Jepang serta atmosfer budaya yang kental sambil menikmati rasa dan penyajian hidangannya.”
Chef Syaiful Fahmi, Top 6 MasterChef Indonesia Musim 10, akan menampilkan keahliannya dalam masakan Jepang melalui menu eksklusif seperti Smoked Salmon dan Edamame Puree.
Sementara itu, Chef Anna Madani akan menghadirkan filosofinya “Memasak adalah seni dan gairah saya” dalam sajian unik, Wagyu Steak dengan Celeriac Puree, Japanese Demiglaze Sauce, dan Crispy Lotus.
Keduanya sangat bersemangat untuk berkolaborasi dalam acara ini.
“Kami memiliki rekam jejak yang sama dalam spesialisasi masakan Japanese, dan kami senang bisa berkolaborasi dalam acara ini,” ujar Chef Syaiful.
“Kami akan menyajikan menu lima hidangan yang dirancang dengan baik. Setiap hidangan akan disajikan lebih intim dengan tamu, dan saya akan menjelaskan setiap detailnya. Kami disini juga menggunakan bahan-bahan premium, agar menjadikan pengalaman ini sangat spesial dan unik,” tambah Chef Anna.
Ide acara ini merupakan keyakinan Stefanie Dwidjaja, Brand Development Manager, bahwa setiap tamu menyukai sesuatu yang unik dan baru.
“Pengalaman menikmati set menu Japanese Fusion yang tidak ditemukan di restoran lain,” jelasnya.
Executive Chef I Dewa Gede Ngurah menambahkan bahwa keaslian rasa dan bahan baku yang dipresentasikan secara modern dengan gaya khas Jepang serta teknik penyajian yang kompleks merupakan nilai dan esensi dari kolaborasi antara 69 Bar & Resto dengan MasterChef Fahmi dan MasterChef Anna Madani.
“Menu ini sangat spesial dan akan tersedia di 69 Bar & Resto, dengan plating yang sangat menarik. Kami ingin tamu menikmati pengalaman kuliner yang memanjakan dan menciptakan rasa yang baru dengan bahan baku yang istimewa,” ujar Stefanie Dwidjaja. (gus/gb)