Kamis, April 24, 2025
BerandaBaliSemarak HUT ke-46 SMPN 3 Negara, Bupati Jembrana: Pendidikan Butuh Sinergi dan...

Semarak HUT ke-46 SMPN 3 Negara, Bupati Jembrana: Pendidikan Butuh Sinergi dan Dedikasi

GATRABALI.COMJEMBRANA – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-46 SMP Negeri 3 Negara berlangsung semarak pada Jumat (11/4/2025), dihadiri langsung oleh Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan.

Acara ini menjadi momentum penting tak hanya untuk merayakan usia sekolah, tetapi juga mempererat kepedulian sosial dan semangat edukasi.

Simbolisasi peringatan dilakukan dengan pelepasan balon ke udara dan pemotongan tumpeng oleh Bupati bersama Kepala Sekolah I Ketut Kusumayasa. Di sela kegiatan, juga dilaksanakan penyerahan paket sembako kepada siswa yang membutuhkan serta warga sekitar lingkungan sekolah.

Baca Juga  HUT Mangupura ke-15, Plt. Bupati Badung Pastikan Persiapan Berjalan Sempurna

Dalam sambutannya, Bupati Kembang menyampaikan apresiasinya atas kontribusi para pendidik dalam membangun karakter siswa dan memajukan dunia pendidikan di Jembrana.

“Ulang tahun ini bukan hanya seremonial. Ini adalah bentuk pengakuan atas perjuangan para guru, yang tanpa lelah mendidik anak-anak kita agar siap bersaing di tengah perubahan zaman,” ucapnya.

Ia juga memberi pesan khusus kepada para siswa agar terus bersemangat dalam belajar dan mempersiapkan diri menghadapi masa depan.

Baca Juga  Pemkot Denpasar Raih 34 Prestasi Sepanjang Tahun 2024, Komitmen Wujudkan Denpasar MAJU

“Kesuksesan ditentukan oleh usaha kalian sendiri. Jadikan momen ini sebagai awal untuk terus berkembang dan menggali potensi,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala SMPN 3 Negara I Ketut Kusumayasa menjelaskan bahwa rangkaian perayaan HUT ke-46 sudah dimulai sejak 18 Maret lalu. Sejumlah kegiatan telah digelar, mulai dari lomba edukatif, pentas seni budaya, hingga aksi sosial, yang terangkum dalam tema besar “GEMPITA SPENTIRA 2025” atau Gema Edukasi Meraih Prestasi Siswa.

Baca Juga  Diskominfosanti Kawal Penuh Aplikasi Pemkab Buleleng

“Setiap kegiatan yang kami selenggarakan mengandung nilai pembelajaran. Kami ingin membentuk siswa yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga berkarakter, peduli lingkungan, dan berdaya saing,” jelasnya.

Ia menegaskan bahwa usia ke-46 adalah tonggak penting untuk meneguhkan peran sekolah sebagai wadah tumbuh kembang generasi penerus bangsa.(gus/gb)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments